Selamat datang di ummishalehah.com!
Kami adalah Siti Sarah, S.Pd.I dan Saiful Hadi, M.T, pasangan suami istri yang berdedikasi untuk memberikan informasi dan pengetahuan seputar ilmu parenting islami.
Siti Sarah, S.Pd.I Saya adalah lulusan S-1 Pendidikan Bahasa Arab dari UIN Ar-Raniry Banda Aceh dan saat ini bekerja sebagai Penyuluh Agama Islam di Aceh. Saya memiliki passion dalam pendidikan dan keagamaan, khususnya dalam membimbing dan mendukung keluarga muslim untuk menjalani kehidupan yang lebih baik dan harmonis sesuai dengan ajaran Islam.
Sementara Suami saya, Saiful Hadi, M.T, adalah seorang profesional di bidang arsitektur dan teknik. Ia adalah owner dari catatanfiqih.com, upsekil.com, dan tukanggambar.com, platform yang berfokus pada pengembangan keterampilan dalam bidang arsitektur dan teknik.
Di ummishalehah.com, kami berdua bekerja sama untuk menyajikan konten yang bermanfaat dan inspiratif tentang parenting islami, dengan tujuan membantu para orang tua dalam mendidik dan membesarkan anak-anak mereka sesuai dengan nilai-nilai Islam.
Terima kasih telah mengunjungi website kami. Semoga informasi yang kami sajikan dapat memberikan manfaat dan inspirasi bagi Anda dan keluarga..
Contact Us Here: